Aneka Resep Masakan Rumahan - Resep Bumbu Bali sudah tidak asing lagi ditelinga kita, dengan ciri khas warna merahnya yang membuat masakan ini sangat menggugah selera makan kita. warna merah yang dihasilkan yaitu dari cabe merah yang dihaluskan. dengan kuah kental serta aroma kuat yang muncul membuat kita ketagihan. kalau anda pernah mencicipi masakan ini dari orang lain dan kinilah saatnya anda untuk membuat masakan ini sendiri. cara memasaknya pun cukup sederhana sehingga sangat mudah meskipun bagi para pemula. tidak usah panjang lebar lagi, yuk kita ikuti resep cara pembuatannya.
Resep Cara Membuat Ayam Bumbu Bali
Bahan :
- Siapkan 1 ekor ayam dan potong menjadi 8 bagian
- kemudian siapkan 1 cm lengkuas yang dimemarkan (dipukul)
- 2 lembar daun salam
- 2 buah tomat dan masing-masing dipotong menjadi 8 bagian
- 3 lembar daun jeruk purut
- 2 sendok makan kecap manis
- dan jangan lupa beri garam secukupnya
Bumbu yang dihaluskan :
- 6 buah bawang merah-dicuci dahulu sampe bersih
- 3 butir kemiri-dicuci dahulu sampe bersih
- 7 buah cabe merah-dicuci dahulu sampe bersih
- 5 siung bawang putih-dicuci dahulu sampe bersih
- 1/2 sendok makan terasi yang sudah digoreng
- 2 ruas jahe-dicuci dahulu sampe bersih
Cara Membuatnya :
- Langkah pertamanya yaitu campurkan potongan daging ayam yang sudah dicuci bersih dengan garam secukupnya, agar garamnya meresap ke daging ayam diamkan sejenak.
- kemudian goreng ayam setengah matang menggunakan api sedang dan sisihkan.
- Setelah itu tumis bumbu halus sampai mengeluarkan aroma harum.
- Masukkan juga daun salam, lengkuas, tomat, daun jeruk, dan kecap manis.
- Kemudian masukkan ayam yang sudah digoreng tadi, setelah itu masak hingga bumbu meresap sempurna.
- Jika sudah dirasa matang, angkat dan sajikan selagi panas.
Baca Juga : Resep Cara Membuat Perkedel Tahu
Demikianlah Resep Cara Membuat Ayam Bumbu Bali yang dapat kami sajikan untuk anda. semoga bermanfaat dan menjadi inspirasi anda dalam memasak. Selamat Mencoba. Salam Happy Cooking.
Resep Cara Membuat Ayam Bumbu Bali
4/
5
Oleh
Unknown